Warga Minta APH Lidik Dana Desa Lawe Sumur Sepakat Anggaran Tahun 2023

IMG 20250522 WA0269

ACEH TENGGARA | Go Indonesia.id- Warga Lawe Sumur Sepakat, Kecamatan Lawe Sumur, Aceh Tenggara, meminta Aparat Penegak Hukum agar melakukan penyelidikan Dana Desa (DD) Lawe Sumur Sepakat di tahun 2023.

“Kiranya APH dapat melakukan penyelidikan DD kami, sebab Anggaran Dana Desa (ADD) dan dana tambahan di tahun 2023 tidak jelas peruntukannya,” salah satu warga yang tak ingin ditulis namanya, Rabu (21/05/2025).

Bacaan Lainnya

Advertisement

Dikatakannya, kegiatan fisik di ADD tahun 2023 hanya dikerjakan jalan rabat beton dengan panjang 200 meter dan lebar 3 meter, dimana pengerjaan rabat beton itu juga diduga asal asalan dikerjakan tidak seperti biasanya.

Ditahun yang sama, desa tersebut mendapat dana tambahan sebesar Rp120 juta, namun Kepala Desa (Kades) kembali mengerjakan jalan rabat beton tersebut, padahal jalan rabat beton itu telah selesai dikerjakan sebelumnya.

“Dana pembangunan jalan rabat beton ini diduga tumpang tindih, dimana sebelumnya dikerjakan melalui ADD sampai selesai, kemudian kembali dikerjakan dengan dana tambahan, tetapi pengerjaannya asal poles-poles saja,” ungkapnya.

“Kami harapkan APH dapat menanggapi keluhan ini, sebab yang dilakukan Kades tersebut hanya kepentingan pribadi dan menyampingkan aturan pengunaan Dana Desa,” pungkasnya.

Sementara, Kepala Desa Lawe Sumur Sepakat, Jarsono belum dapat memberikan tanggapan terkait tudingan warga tersebut.

Reporter : Ardian


Advertisement

Pos terkait