Ketua Satgas PMI Kota Tanjungpinang Siap Bersinergi dengan BP3MI Kepri untuk Perlindungan Pekerja Migran Indonesia

IMG 20251026 WA0027

TANJUNGPINANG | Go Indonesia.id_ Ketua Satuan Tugas Pekerja Migran Indonesia (Satgas PMI) Kota Tanjungpinang, Mardy Sikumbang, menyatakan komitmennya untuk memperkuat sinergi dengan Kepala Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dalam rangka meningkatkan perlindungan dan keselamatan para Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Dalam pernyataannya, Mardy menegaskan bahwa kolaborasi antara Satgas PMI dan BP3MI Kepri merupakan langkah strategis dalam upaya memberikan perlindungan menyeluruh kepada para pekerja migran, yang selama ini dikenal sebagai โ€œpejuang rupiahโ€ dan berkontribusi besar terhadap perekonomian nasional.

Bacaan Lainnya

Advertisement

โ€œKami siap bersinergi dengan BP3MI Kepri dan seluruh instansi terkait untuk memastikan para Pekerja Migran Indonesia memperoleh hak dan perlindungan yang layak.

Mereka adalah pahlawan devisa, dan keselamatan serta kesejahteraan mereka harus menjadi prioritas bersama,โ€ ujar Mardy Sikumbang di Tanjungpinang, Sabtu (26/10/25).

Lebih lanjut, Mardy menambahkan bahwa pihaknya akan memperkuat koordinasi dengan aparat penegak hukum (APH) dalam rangka pencegahan dan penanganan kasus yang melibatkan pekerja migran, termasuk tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dan penempatan ilegal.

Sinergi antara Satgas PMI Kota Tanjungpinang, BP3MI Kepri, dan aparat penegak hukum diharapkan dapat memperkuat sistem perlindungan pekerja migran dari tahap pra-penempatan, masa bekerja di luar negeri, hingga kepulangan ke tanah air.

Kerja sama lintas lembaga ini menjadi bagian dari komitmen bersama dalam mewujudkan tata kelola penempatan dan perlindungan PMI yang lebih transparan, akuntabel, dan berkeadilan.

Redaksi


Advertisement

Pos terkait