Sejumlah Pejabat Manajerial Pemkab Tanjab Barat Resmi Dilantik, Ini Daftarnya

IMG 20260113 WA0200

TANJAB BARAT ๐˜ ๐˜Ž๐˜ฐ ๐˜๐˜ฏ๐˜ฅ๐˜ฐ๐˜ฏ๐˜ฆ๐˜ด๐˜ช๐˜ข.๐˜๐˜ฅ – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) kembali melakukan penyegaran birokrasi melalui pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan manajerial. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat kinerja pemerintahan dan pelayanan publik.

Dalam sambutannya, pimpinan daerah menegaskan pentingnya kerja sama dan komitmen seluruh pejabat yang baru dilantik. Ia berharap para pejabat dapat bekerja maksimal dan saling membahu demi kemajuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Bacaan Lainnya

Advertisement

Advertisement

โ€œMari kita bersama-sama membahu demi kemajuan Kabupaten Tanjung Barat,โ€ katanya.

Pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri atau yang mewakili, Kepala BKPSDM, serta para Pejabat Tinggi Pratama dan Administrator di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Adapun daftar pejabat manajerial yang dilantik adalah sebagai ๐˜ฃ๐˜ฆ๐˜ณ๐˜ช๐˜ฌ๐˜ถ๐˜ต :

1. Agus Sumantri, S.Hi., M.H sebagai Administrator Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Dinas Perhubungan.

2. Muhammad Lutfi, S.H., M.H sebagai Administrator Kabag Hukum Setda Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

3. Mohammad Hisom, S.T sebagai Administrator Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup.

4. Hilman Hidayat, S.T sebagai Administrator Kabid Pengawasan, Pemantauan dan Penegakan Hukum Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup.

5. Diah Suryani, D, S.E sebagai Pengawas Kasubbag Umum dan Kepegawaian Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga.

6. Muhammad Anwar, S.Kom.I sebagai Pengawas Lurah Kampung Nelayan Kecamatan Tungkal Ilir.

7. Syofian, S.AP sebagai Pengawas Kasi Pemadaman Kebakaran dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.

Dengan pelantikan ini, diharapkan para pejabat yang baru dapat langsung bekerja, meningkatkan kinerja instansi masing-masing, serta memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat.

๐˜๐˜ด๐˜ฌ๐˜ข๐˜ฏ๐˜ฅ๐˜ข๐˜ณ
๐˜’๐˜ฐ๐˜ณ๐˜ธ๐˜ช๐˜ญ ๐˜š๐˜ถ๐˜ฎ๐˜ข๐˜ต๐˜ณ๐˜ข


Advertisement

Pos terkait