Kronologi Hilangnya Matnur, Sopir Fortuner Asal Kerinci, Setelah Menerima Panggilan Misterius

Kronologi Hilangnya Matnur, Sopir Fortuner Asal Kerinci, Setelah Menerima Panggilan Misterius

JAMBI | Go Indonesia.id – Matnur, seorang sopir travel berpengalaman asal Kerinci, dilaporkan hilang setelah menerima panggilan misterius untuk membawa penumpang dari Pelabuhan Roro Tungkal menuju Palembang, Sumatera Selatan.

Hilangnya Matnur, yang kini berusia 48 tahun, memicu kekhawatiran mendalam di kalangan keluarga dan kerabat.

Bacaan Lainnya

Advertisement

Matnur, lahir di Pendung Tengah, Kerinci, dikenal sebagai sosok pekerja keras yang telah lama menetap di Tungkal dan bekerja sebagai sopir travel.

Menurut Joni Arman, salah Satu keluarganya, Matnur biasanya hanya melayani rute dari Tungkal ke Jambi setelah mengalami stroke beberapa waktu lalu. Keluarga heran mengapa Beliau bersedia menerima perjalanan jauh ke Palembang, yang dikenal sebagai wilayah rawan begal.

Pada hari Selasa, sekitar pukul 12:00 WIB, komunikasi terakhir dengan Matnur terjadi. Ponselnya tak lagi aktif, namun posisi mobilnya terlacak di Bayung Lencir, Sumatera Selatan, sekitar pukul 14:00 WIB.

Pada malam harinya, lokasi mobil tersebut terpantau di Kalianda, Lampung, menambah kecemasan keluarga. Hingga kini, Satu dari Dua ponsel Matnur masih aktif, namun tidak ada respons.

Pihak keluarga berharap kepolisian segera menemukan Matnur dan kendaraan Fortuner yang Beliau bawa. Hingga kini, nasib Matnur masih menjadi misteri.(*)

Dewan Redaksi


Advertisement

Pos terkait