Laporan Hasil Penggalan Dana Oleh Alpena, Pemuda Pancasila, Kantibnas, di Kecamatan Bunguran Barat

SEDANAU,NATUNA | Go Indonesia.id_Laporan Hasil penggalan dana yang digerakkan oleh Alpena, Pemuda Pancasila, Kantibnas, serta jajaran pemerintah Kecamatan Bunguran Barat dan Kelurahan Sedanau, dilaporkan pada Senin, 15 Juli 2024 di kantor camat Sedanau.

“Alhamdulillah, kami telah melaporkan hasil penggalangan dana yang kami lakukan selama tiga hari, dan hasilnya cukup memuaskan,” kata Darmansah, Ketua Pemuda Pancasila Kecamatan Bunguran Barat, dalam wawancara via telepon.

Bacaan Lainnya

Advertisement

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah bersedia berbagi dengan sesama yang membutuhkan. Camat Bunguran Barat, Haidir, mengapresiasi kegiatan ini dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat dalam penggalangan dana tersebut.

“Dana yang terkumpul akan diserahkan kepada tiga warga Kelurahan Sedanau yang sedang sakit dan membutuhkan biaya untuk berobat,”ujar Haidir.

Dia juga berterima kasih kepada warga Kecamatan Bunguran Barat, khususnya Kelurahan Sedanau, yang tetap bersedia berbagi meskipun kondisi ekonomi saat ini sulit.

Lurah sedanau bersama ketua pp kecamatan bunguran barat(FOTO)

Lurah Sedanau, Subhan, mengungkapkan bahwa jumlah donasi yang terkumpul sebesar Rp 8.646.400 telah diterima dan dilaporkan sebagai bentuk tanggung jawab dan transparansi kepada masyarakat yang telah berdonasi.

“Saya berterima kasih kepada semua warga Sedanau yang telah berpartisipasi dan memberikan donasi untuk tiga warga yang membutuhkan biaya untuk berobat,” katanya.

Subhan berharap ke depannya masyarakat lebih peka dalam membantu sesama, sehingga terjalin erat tali kekeluargaan dan kekompakan.

“Semoga semua warga yang berpartisipasi diberikan rezeki yang lebih oleh Allah SWT dan mendapatkan berkah. Khususnya, semoga Kelurahan Sedanau diberkahi oleh Yang Maha Kuasa,” pungkasnya.

Reporter : Bahrullazi


Advertisement