NATUNA | Go Indonesia.id β Dalam wawancara eksklusif dengan awak media, Ketua Pelaksana PT Pilar Atmoko Nusantara-KSO, Fajar, mengungkapkan bahwa pengerjaan rehabilitasi Pelabuhan Laut Midai telah mencapai progres sekitar 97%.
Pengerjaan yang dimulai pada Maret 2024 ini diperkirakan selesai pada Desember 2024. βArtinya, pada Januari 2025, fasilitas Pelabuhan Laut Midai sudah siap difungsikan secara maksimal,β jelas Fajar.(1/12/24)
Selama proses rehabilitasi, kendala utama yang dihadapi adalah cuaca yang tidak menentu, seperti hujan dan badai, yang sempat memengaruhi kelancaran pekerjaan.
Namun, tim berhasil mengatasi tantangan tersebut untuk memastikan pengerjaan tetap sesuai target.
Reporter : (ELONE)