Ratusan Warga Antri di Halaman Kecamatan Wongsorejo Demi Sembako Murah.

Ratusan Warga Antri Di Halaman Kecamatan Wongsorejo Demi Sembako Murah.

BANYUWANGI | Go Indonesia.id – Hari ini kamis 14 maret 2024 di kecamatan wongsorejo ada operasi pasar, bertempat di halaman kecamatan wongsorejo warga berduyun duyun datang ke kantor kecamatan wongsorejo khususnya para ibu rumah tangga.

Para ibu rumah tangga yang datang sejak pagi di halaman kantor kecamatan wongsorejo rela mengantri demi mendapatakan harga sembako murah.

Bacaan Lainnya

Advertisement

Operasi pasar murah ini hasil kerjasama tim pengendali inflasi daerah kabupaten banyuwangi bersama perum bulog cabang banyuwangi.

Ratusan Warga Antri Di Halaman Kecamatan Wongsorejo Demi Sembako Murah.

Ada beberapa komuditi yang di jual murah hari ini yakni
Beras SPHP. Rp 51.000
Tepung. Rp 12.500
Minyak grg. Rp 14.500
Gula pasir. Rp 16.500

Serbuan para ibu rumah tangga tertuju kepada beras isi 5kg itu yg harganya cuma 51 ribu sementara harga di toko mencapai 70 ribu lebih.

” alhamdulillah hari ini ada harga beras cukup murah yakni hanya 51 ribu sementara di toko eceran mencapai 70 ribu lebih ini cukup membantu karena selisihnya 20 ribu lebih ” ucap ibu sumiati yang rela antri sejak pukul 07.30 pagi.

Pantauan dari media ini ratusan warga yg rela antri di bulan puasa demi sembako murah.

Editor : Zahra
Reporter : Robby


Advertisement

Pos terkait