Mustamin Bakri, S.Sos., M.Si Hadiri Halal Bihalal Keluarga Besar Serasan (HKS) di Gedung Serindit

IMG 20250420 WA0216

SERASAN ,NATUNA| GoIndonesia.id – Di tengah masa resesnya, Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau Dapil 7, H. Mustamin Bakri, S.Sos, M. Si menyempatkan diri menghadiri acara Halal Bihalal  Keluarga Besar Serasan (HKS) yang dirangkaikan dengan pelepasan calon jemaah haji.

Acara tersebut berlangsung di Gedung Serindit, Jalan Yos Sudarso, Kel Batu Hitam, Kec. Bunguran Timur, Kab Natuna pada, ahad (20/4/2024).

Bacaan Lainnya

Advertisement

Dalam sambutannya, H. Mustamin menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk penghargaan kepada masyarakat Serasan dan Serasan Timur.

“Di tengah jadwal yang cukup padat, saya tetap menyempatkan diri untuk hadir.

Ini adalah momen penting bagi saya untuk bersilaturahmi dan mendengar langsung harapan masyarakat.

Sebagai wakil rakyat, saya punya kewajiban untuk terus mengayomi dan memperjuangkan aspirasi mereka,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan harapannya agar HKS semakin solid dan terus mendukung program pemerintah daerah maupun pemerintah provinsi, serta menjadi contoh bagi organisasi lainnya.

Tak lupa, H. Mustamin mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus HKS yang baru serta memberikan doa dan dukungan kepada para calon jemaah haji asal Serasan, Kabupaten Natuna.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Bupati Natuna dan Anggota DPRD Natuna, Bapak Erimudin, serta sejumlah tokoh masyarakat lainnya.

Tim/Editor


Advertisement

Pos terkait